Jenny W Chan Origami Tree Facebook

Mengisi waktu bersama anak sekaligus meningkatkan kreatifitasnya dengan bermain origami

Di masa-masa pandemi saat ini, perlunya perlindungan yang tepat untuk menjaga anak yang masih berada di Pendidikan Anak Usia Dini atau PAUD, agar tidak tertular Covid-19, adalah hal penting.

Membatasi kegiatan di luar rumah lantas akan meredam risiko anak tertular virus corona.

Kegiatan di luar seperti bersekolah dan bermain akhirnya juga dilakukan dari rumah.

Perlu diingat banyak kegiatan di rumah yang dapat Mama ajarkan pada anak untuk meningkatkan kreativitas, salah satunya adalah melipat origami.

Origami adalah sebuah permainan berupa keahlian melipat kertas yang dapat dibentuk menjadi berbagai macam rupa. Membuat origami bisa mengasah kemampuan motorik anak.

Origami dapat menjadi media pembelajaran yang menyenangkan bagi si Kecil di rumah.

Berikut ini Popmama.com berikan beberapa video kegiatan melipat origami agar Mama dapat mengisi waktu bersama anak sekaligus meningkatkan kreativitasnya.

1. Origami Hati

1. Origami Hati

Origami.guide

Ingin membuat pembatas buku atau kartu ucapan yang menarik?

Nah kali ini Mama dapat mengajarkan pada anak cara membuat origami berbentuk hati yang menggemaskan nih!

Siapkan kertas origami berwarna merah, lalu ikuti caranya di bawah ini:

  1. Lipat setiap sudut kertas hingga membentuk garis menyilang
  2. Kemudian putar kertas, lalu lipat sudut atas ke bagian titik tengah kertas
  3. Lalu, lipat sudut bawah ke bagian atas kertas
  4. Selanjutnya, lipat kertas bagian kanan ke tengah. Lakukan hal yang sama pada bagian kiri
  5. Balik kertasnya, lalu lipat sedikit kedua sudut atas ke bawah serta sudut kanan kirinya
  6. Kemudian balik kertasnya dan origami hati sudah jadi!

Berikut adalah langkah-langkahnya selengkapnya dalam video di bawah ini:

Editors' Picks

2. Origami Baju

2. Origami Baju

Id.pinterest.com/Bgdamil

Yup! Ternyata baju juga dapat dibentuk versi origaminya yang dapat anak gunakan saat memberi kartu ucapan untuk Papa pada hari ulangtahunnya atau untuk Father's Day.

Gunakan kertas origami berbentuk persegi panjang agar lebih mudah lalu ikut langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Bentuk garis horizontal memanjang dengan melipat bagian bawah kertas ke atas, lalu buka lipatan kertas
  2. Lipat bagian bawah kertas hingga sisinya mengenai garis tengah, ulangi pada bagian atas
  3. Kemudian, putar kertas hingga membentuk vertical, lalu balik kertas dan lipat bagian atas kira-kira 1cm ke dalam
  4. Lalu, balik kertasnya lagi dan lipat kedua sudut atas yang terlipat ke bagian dalam untuk membentuk kerah baju
  5. Pada bagian bawah kertas, lipat kedua ujung luar ke dalam, lipat ujung yang lancip ke dalam dan buka kembali hingga membentuk garis pandu
  6. Ambil lapisan atas kertas dan bentuk segitiga dengan menariknya ke atas, ulangi pada bagian satunya
  7. Tarik kedua ujung segitiga ke luar dan ratakan kertasnya, lalu lipat ujung luar ke bawah membentuk segitiga yang lebih kecil, buka lipatan dan masukan ujung segitiga ke bagian dalam
  8. Lipat kertas bagian bawah ke atas, dan selesai deh!

Berikut adalah langkah-langkahnya cara membuat origami baju selengkapnya dalam video di bawah ini:

3. Origami Ice Cream

3. Origami Ice Cream

Pinterest.fr/Poulettemagique

Untuk anak yang gemar makan es krim, membuat origami yang satu ini dapat menjadi lebih menyenangkan lho. Mama dapat menempelnya sebagai hiasan di kulkas atau hanya sebagai dekorasi di kamar anak.

Cara membuatnya pun juga cukup mudah dengan menyiapkan kertas origami persegi, yuk ikuti langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Balik kertas hingga bagian warna berada di belakang, lalu lipat kertas membentuk segitiga hingga membentuk garis diagonal
  2. Buka lipatan kertas, lalu lipat sudut kertas bagian bawah ke tengah, lakukan hal yang sama dengan sudut yang berlawanan
  3. Lipat bagian sudut dalam ke arah luar membentuk garis diagonal. Lakukan hal yang sama dengan sudut lainnya
  4. Kemudian, balik kertas lalu lipat sisa kedua kertas di samping ke tengah, lalu diikuti dengan melipat sudut kanan dan kiri ke tengah
  5. Lalu balik kertas, buat efek krim dengan melipat sudut bagian atas dengan melipatnya ke dalam, lalu lipat lagi ke atas, dan ulangi hingga krim tampak menarik
  6. Agar es krim menjadi lebih menggemaskan, buatlah detail seperti gambar wajah atau gambar cone es krim.

Berikut adalah langkah-langkahnya cara membuat origami ice cream selengkapnya dalam video di bawah ini:

4. Origami Ikan

4. Origami Ikan

Redtedart.com

Origami ikan ini mudah dilakukan, hanya memakan waktu lima menit untuk membuatnya.

Hasilnya pun dapat anak gunakan sebagai kartu ucapan ulangtahun atau dekorasi rumah.

Caranya pun mudah lho, yang perlu disiapkan hanya kertas origami berbentuk persegi, lalu ikuti caranya di bawah ini:

  1. Bentuk garis lipatan diagonal (menyamping) hingga kertas berbentuk segitiga, dan bentuk garis lipatan diagonal di arah sebaliknya sehingga terbentuk garis silang di kertas
  2. Buka lipatan dan balik kertasnya, lipat kertas ke arah atas sehingga membentuk persegi panjang untuk membuat garis melintang tepat di bagian tengah garis silang
  3. Putar kertas untuk membuat garis melintang di arah sebaliknya sehingga terbentuk garis tambah di kertas
  4. Setelah mendapatkan lipatan seperti bintang, ambil dua sisi kanan dan kiri dan satukan ke tengah
  5. Setelah disatukan ke tengah, lipat kertas bagian atas ke bawah hingga membentuk segitiga
  6. Ambil satu sisi dan lipat ke bagian tengah dan lakukan di sisi satunya
  7. Dan voila! Anak dapat menggambar sisi wajah ikan dengan spidol

Berikut adalah langkah-langkahnya cara membuat origami ikan selengkapnya dalam video di bawah ini:

5. Origami Bunga Tulip

5. Origami Bunga Tulip

Freepik

Selain hewan, ternyata origami juga dapat membentuk berbagai macam bunga salah satunya adalah bunga yang banyak di temukan di Negara Belanda, yaitu bunga tulip!

Origami bunga tulip ini jika dibuat banyak dan berbeda warna, maka bisa menjadi pajangan rumah juga lho.

Mama bisa mengajarkan cara membuat origami bunga tulip ke anak dengan cara berikut.

Siapkan dua kertas origami untuk membentuk bagian batang (15cm x 15cm) dan bunga (12cm x 12cm), lalu ikuti langkah di bawah ini:

Bunga:

  1. Balik kertas hingga bagian warna berada di belakang, satukan sudut kertas bagian bawah ke atas hingga membentuk segitiga. Buka lipatan dan ulangi pada sudut kertas bagian lainnya.
  2. Setelah berbentuk segitiga, lipat ujung sisi kanan dan kiri kearah tengah, namun jangan terlalu ke tengah ya Ma! Sisakan sedikit jarak agar bunga tulip menjadi lebih manis
  3. Balik kertasnya dan lipat bagian ujung sisi kanan dan kiri

Batang bunga:

  1. Balik kertas hingga bagian warna berada di belakang, bentuk garis diagonal dengan menyatukan sudut kanan dan kiri kertas hingga membentuk segitiga
  2. Buka kertas, dan lipat sudut kanan dan kiri kertas ke tengah hingga membentuk seperti layangan
  3. Lalu putar kertas, lalu lipat bagian sudut kanan dan kiri ke tengah juga
  4. Kemudian, putar kertas lagi, lalu lipat perlahan sudut kanan lalu kiri agar tidak merusak atau menyobek kertas.
  5. Satukan ujung atas kertas dengan bagian bawah lalu lipat ke dalam. Tarik kedua ujung kertas agar menghasilkan efek daun bunga tulip agar lebih menarik
  6. Gunting bagian ujung bawah origami bunga tulip dan masukan kedalam batang. Jadi deh! Mudah bukan?

Berikut adalah langkah-langkahnya cara membuat origami bunga tulip selengkapnya dalam video di bawah ini:

Yuk isi waktu luang bersama anak sambil meningkatkan kreativitas dengan bermain dan berlatih setelah mengetahui cara membuat origami dengan beragam bentuk. Mana origami yang ingin Mama coba bersama anak di rumah?

Baca juga:

  • Seru Banget! Inilah 5 Manfaat Melipat Origami bagi Anak
  • Cara Membuat Origami Bintang dengan 8 Langkah Mudah!
  • 5 Cara Sederhana Membuat Origami Menjadi Berbagai Jenis Burung

Jenny W Chan Origami Tree Facebook

Source: https://www.popmama.com/kid/4-5-years-old/jemima/cara-membuat-origami-ikan-hati-bunga-tulip-bersama-anak

0 Response to "Jenny W Chan Origami Tree Facebook"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel